Artikel Tentang Manfaat Dan Resiko Internet

Internet adalah salah satu media global yang mampu memberikan beragam hiburan dan informasi untuk kebutuhan manusia dalam memenuhi hasrat hidupnya seperti informasi, komunikasi, interaksi, Edukasi, hiburan, dll.

Oleh karena itu memanfaatkan internet secara tepat dan sehat sangat di anjurkan demi menambah wawasan dan ilmu pengetahuan bagi setiap individu. Bila penggunaan internet cenderung ke arah yang negative tentu akan berdampak buruk bagi penggunanya, namun bila internet di manfaatkan ke arah yang positif pastilah akan memberikan efek yang positif pula untuk meningkatkan kecerdasan bagi penggunanya.


Oleh sebab itu peran orang tua sangatlah penting, untuk membimbing putra putrinya dalam penggunaan internet secara tepat dan sehat ke arah positif dan bermanfaat agar memperoleh ilmu pengetahuan sesuai yang di harapkan.

PERAN ORANGTUA UNTUK PUTRA PUTRINYA

Selain bimbingan dan nasehat serta pengawasan yang cukup kepada putra putrinya dalam penggunaan internet. Orang tua sebaiknya perlu terus meningkatkan pengetahuan mengenai internet sehingga dapat memahami aktifitas putra putrinya dalam penggunaan internet yang sehat dan aman terhadap pengaruhnya. Ada Beberapa  hal-hal yang perlu  dilakukan orang tua untuk membantu anaknya menggunakan internet secara sehat dan aman :
  • Sedapat mungkin letakkan computer di ruang tengah yang dapat terpantau.
  • Internet juga dapat di akses menggunakan ponsel tertentu, maka usahakan dapat mengecek penggunaan internet melalui ponsel anak anda.
  • Pasang dan aktifkan aplikasi pencegah konten yang tidak dikehendaki ( anti virus, anti malware, anti spyware, anti spam, anti adware, dll ) dicomputer.
  • Pasang dan aktifkan aplikasi Parental Control di computer. Aplikasi ini dapat diunduh ( Download ) secara gratis dan dapat membatasi serta mengawasi penggunaan internet oleh anak anda.
  • Buat aturan penggunaan internet untuk anak anda dan lakukan komunikasi berkelanjutan dengan baik. Jelaskan pada anak anda mengenai manfaat dan resiko internet.
Pastikan mereka memperhatikan hal-hal berikut :

    Tidak memasang nama dan profil lengkap di internet.
    Tidak memasang sembarang foto dan video pribadi di internet.
    Berhati-hati mengekspresikan dan menyampaikan perasaan melalui internet.
    Selalu mengecek kebenaran informasi yang diterima melalui internet.
    Putuskan komunikasi dengan orang asing yang menunjukan i’tikad tidak baik.
    tidak melakukan pertemuan dengan orang yang hanya dikenal melalui internet tanpa di dampingi keluarga.

RISIKO YANG MUNGKIN DITEMUI REMAJA DALAM MENGGUNAKAN INTERNET

Menemukan dan mengakses konten illegal, seperti perjudian dan pornografi. Situs-situs yang berisi konten illegal biasanya menjerat pengguna dengan memunculkan iklan yang tidak dikehendaki (pop-up trap).
Mengalami pencurian identitas (phising/pharming) karena memberikan informasi pribadi terlalu terbuka. Selanjutnya identitas yang dicuri tersebut dapat dipergunakan untuk melakukan pencurian, penipuan, atau perbuatan illegal lainnya.
Mengalami kekerasan menggunakan media internet (cyberbullying) karena berinteraksi dengan orang tidak dikenal yang memiliki itikad buruk, seperti, pelecehan melalui tulisan, ancaman, tuduhan, dll.
Lebih parah lagi dapat mengarah ke kekerasan fisik berupa pelecehan seksual atau pemerasan.
Menerima informasi palsu yang menyesatkan ( Hoax) yang berbahaya jika dipercaya biasanya berikatan dengan sesuatu produk, perusahaan, tokoh, atau kepercayaan/agama.
Menerima email sampah yang kerap datang bertubi-tubi tanpa dikehendaki (spam). Isi spam tersebut bermacam-macam, dari menawarkan produk /jasa hingga penipuan berkedok kerjasama bisnis, dari tawaran multi-level marketing hingga penyebaran virus.
Melakukan pelanggaran hak cipta karena menampilkan material melalui internet tanpa persetujuan pemiliknya.

Artikel Terkait

//SEO SCRIPT POWERED BY www.blogger.com.com