Resep Semur Daging Sapi Ala Sunda

Selamat siang semuanya,yang lagi nunggu daging qurban hari ini,nih kita orang sunda mau berbagi resep makanan untuk makan hari ini yaitu Semur Daging Sapi Ala Sunda,mau tahu siapkan buku dan pulpennya catat bumbu apa saja yang di perlukan.

Untuk menghasilkan rasa yang mantap memang perlu sekali bumbu yang khas untuk semur daging sapi ini dengan buatan anda sendiri proses memasaknya pun sendiri akn menjadi sangat wahh dan punya kebanggaan sendiri tentunya buat yang memasak ataupun yang menikmatinya.
Oke langsung saja kita siapkan bumbu-bumbu apa saja yang di perlukan :

Bumbu

*Siapkan 4 gelas santan asli (dari 1 butir kelapa)

* Siapkan 4 buah cabe merah, haluskan

* Siapkan 4 siung bawang putih, haluskan

* Siapkan 2 sdm bawang goreng, haluskan

* Siapkan 1 buah tomat besar, haluskan

* Siapkan ½ sdm kemiri, haluskan

* Siapkan 1/4 butir pala, haluskan

* Siapkan 11/2 sdt merica bijian,haluskan

* Siapkan 1/4 gelas kecap manis

* Siapkan 1 sdm gula putih

* Siapkan 2 lembar salam

* Siapkan 2 ruas lengkuas,memarkan


Ini bumbu kira-kira untuk 1kg daging sapi.maka dari itu lebih baik di timbang dulu dagingnya,terus kita ke proses memasak:

1.Ambil daging lalu potong sesuai selera anda.Kemudian rebus dan tiriskan.

2.Siapkan semua bumbu dan masukan ke dalam wadah 4 gelas santan.

3.Tambahkan pala,salam,lengkuas,gula,garam dan kecap.

4.Masukkan daging dalam bumbu tersebut.

5.Panaskan api sedang dan masak daging tersebut.Lalu aduk-aduk.

6.Bila kuah santan sudah mengental.Angkat.

7.Sajikan Semur Daging Ala Sunda selagi hangat.

Cukup mudah bukan,nah untuk itu mari kita santap selagi masih hangat,Selamat Hari Raya Idul Adha
salam T-82

Artikel Terkait Berita

Arsip Blog

//SEO SCRIPT POWERED BY www.blogger.com.com